Uey-3P3QcRYy76Cftld6SRxGjRo .fb-background { background : #fff; width : 500px; }

03 Juli 2013

Drama Korea Bertema Kerajaan Yang Bagus

Berikut beberapa drama Korea bertema kerajaan yang layak tonton dan bagus menurut penulis
  • Dae Jang Geum / Jewel In The Palace. Drama ini sudah pernah tayang di Indosiar. Diperankan oleh Le Young Ae sebagai Seo Jang Geum, Jin Ji Hee sebagai Min Jeong Ho. Drama ini merupakan drama sejarah dan ceritanya tercatat pada masa Dinasti Joseon yang berkisah tentang Dokter Wanita pertama Korea yang menjadi dokter pribadi Raja. Berawal dari seorang Juru Masak Istana yang karena kecerdasannya dalam meramu tanaman herbal akhirnya menjadi dokter pribadi raja.

Sinopsis lengkapnya bisa dibaca di Kumpulan Sinopsis Dae Jang Geum

  • Hwan Jin Yi. Bercerita tentang kehidupan seorang wanita yang bernama Hwan Jin Yi ( Ha Ji Won ) yang berprofesi sebagai penari, musisi dan juga penyair. Dia adalah seorang Gisaeng Termasyur di Era Dinasti Joseon yang merupakan anak tidak sah dari seorang bangsawan yang juga seorang gisaeng terkenal. Hwang Jin Yi tidak mengenal kata menyerah dengan status sosialnya yang rendah untuk mencapai cita - citanya bahkan walau dikelilingi oleh 4 pria yang semuanya berusaha untuk mendapatkan cintanya. 

Berikut sinopsis lengkap yang penulis rekap dari Indosiar

                       
  • Dong Yi / Jewel In The Crown. Diperankan oleh Han Hyo Jo sebagai Dong Yi dan Ji Jin Hee sebagai Raja Sukjon, drama ini juga sudah ditayangkan di Stasiun TV Indosiar. Merupakan drama sejarah yang terjadi dalam masa Dinasti Joseon. Dong Yi berasal dari rakyat jelata ( kasta rendah dalam masanya ) berhasil menjadi selir raja. Dong Yi tumbuh besar sebagai dayang di biro musik, sebelum akhirnya diangkat sebagai dayang di biro penyidik dikarenakan kecerdasannya dalam hal meyelidik. Dong Yi yang berada di biro penyelidik mau tidak mau sering bertemu dan bercakap - cakap dengan raja Sukjon, hal itulah yang membuat mereka saling jatuh cinta dan akhirnya Dong Yi diangkat menjadi selir raja.
 Berikut Sinopsis Lengkap dari Drama Dong Yi
  • The Great Queen Seon Deok. Pemeran utama Lee Yo Won sebagai Putri Deokman / Queen Seondeok, Yoo Seung Ho sebagai Kim Chunchu, Gu Hyeon Jeong sebagai Lady Mi Shil, Eom Tae Woong sebagai Kim Yusin, Park Yo Jin sebagai Putri Chonmyong dan Kim Nam Gil sebagai Bidam. Drama ini bertema sejarah yang menceritakan perjuangan Putri Deokman dari kejahatan Lady Mi Shil dan berhasil menjadi Ratu Perempuan Pertama Korea.
Sinopsis lengkapnya dapat dibaca di Kadorama
  • The Moon That Embraces The Sun. Drama ini merupakan drama fantasi sejarah yang berlatar belakang Dinasti Joseon. Pada saat tanyang drama ini selalu memperoleh rating tinggi. di bintangi oleh Kim So Hyun sebagai Le Hwon, Yeo Jin Go sebagai Le Hwon ( young ), Han Ga In sebagai Wol / Heo Yeon Woo, Jung Il Wo sebagai pangeran Yang Myung. Drama ini bercerita tentang cinta segitiga antara Pangeran Le Hon, Wol dan saudara tiri pangeran Yang Myung. Kedua pangeran sama - sama mencintai wanita yang sama yaitu Wol yang berprofesi sebagai dukun. Karena kecantikan dan kecerdasannya, Wol dijebak dan dieksekusi oleh mereka yang cemburu kepadanya. Kepada siapakah Wol akan menyerahkan hatinya?

Berikut Link Sinopsis Lengkap yang direkap dari Kadorama
  • Jang Ok Jung. Diperankan oleh Kim Tae He sebagai Jang Ok Jung dan Yooh Ah Inn sebagai Raja Sukjon. Dalam sejarahnya pada masa Dinasti Joseon selir Jang Ok Jung yang merupakan keturunan budak ( dari darah ibunya ) dikenal sebagai wanita yang licik dan jahat, akan tetapi dalam drama ini, hendak diperkenalkan sisi lain dari Jang Ok Jung. Jang Ok Jung sudah saling mengenal dengan PM Yi Sun ketika mereka masih remaja, akan tetapi Jang yang berprofesi sebagai perancang busana, tidak pernah tau bahwa laki - laki yang dicintainya adalah Putra Mahkota. Pertemuan demi pertemuan yang terjadi secara kebetulan diantara mereka menumbuhkan benih - benih cinta diantara keduanya, hingga pada suatu hari, ketika Jang Ok Jung hendak lari ke Cina bersama ibunya, Jang menemukan Raja Sukjon dalam keadaan sekarat dan menolongnya. Pada saat itulah Raja Sukjon memperkenalkan dirinya dengan nama Yi Sun. Jang Ok Jung yang tidak penah tau nama kecil raja kemudian nekat untuk pergi ke Istana untuk mencari laki - laki yang dicintainya. Pada saat tayang drama ini ratingnya rendah tapi menurut saya drama ini teteplah keren.
Berikut Sinopsis Jang Ok Jung yang penulis rekap dari Kadorama
  •  

2 komentar:

  1. Makasih tante sayang :* :*
    Makasih udah ngulas DraKor yang tentang Kerajaannya :)
    Sukses terus ya :* :*

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ini dek Cyntia ya?kalo komen pake anonim kasi nama dong hehehehe...kembali kasih...usulan - usulan kaya gitu bikin tante semangat juga ko hehehe

      Hapus